Faktor Penyebab dan 12 Cara Menghilangkan Stres Dengan Cepat

Faktor Penyebab dan 12 Cara Menghilangkan Stres Dengan Cepat/- -

Stres, tentu setiap orang pernah atau bahkan mungkin sedang mengalaminya. Stres seakan sudah menjadi bagian dari kehidupan kita. Stres memang tak bisa dihindari, karena kita semua pasti mengalami permasalahan dalam kehidupan. Stres pun bisa terjadi kapan saja dan dialami oleh siapa pun. Untuk mengatasinya, memang ada banyak cara menghilangkan stres yang dapat Anda lakukan, mulai dari cara yang alami hingga instan.

Apa Penyebab Stres?

Sebelum membahas mengenai cara menghilangkan stres, tahukah Anda penyebab timbulnya penyakit ini? Sebenarnya ada banyak sekali faktor yang dapat memicunya, mulai dari permasalahan dalam keluarga hingga pekerjaan dan pergaulan, bahkan cinta pun dapat mengakibatkan stres yang amat mengganggu. Berikut ini adalah beberapa penyebab yang sering kali mengakibatkan stres pada seseorang, yaitu:

  • Beban pekerjaan yang begitu berat
  • Permasalahan dalam keluarga
  • Mengidap penyakit tertentu
  • Kerugian dalam usaha
  • Terlilit hutang
  • Kehilangan salah satu orang terdekat
  • Masalah percintaan
  • Berbagai tekanan dalam lingkungan

Sebenarnya masih ada banyak lagi penyebab stres yang lainnya, namun beberapa hal di atas sudah mewakili mengenai faktor utama yang dapat menyebabkan seseorang mengalami stres.

Cara Menghilangkan Stres Secara Alami

Setelah mengetahui beberapa faktor penyebabnya, maka kita pun juga harus mengetahui cara menghilangkan stres agar tidak berkepanjangan mengalami penyakit ini. Pada pembahasan kali ini akan diulas beberapa cara alami yang mudah kita lakukan sendiri dan dapat dilakukan sewaktu-waktu. Berikut ini adalah beberapa cara yang ampuh dan dapat Anda praktekkan setiap saat.

1. Melihat pemandangan hijau dan hirup udara segar

Cara pertama yang dapat Anda lakukan ketika stres melanda adalah melihat pemandangan hijau dan menghirup udara segar. Tak perlu ke pegunungan atau perkebunan teh untuk mendapatkan pemandangan hijau tersebut. Apabila Anda tidak memiliki waktu untuk berlibur, cukup dengan memandang tanaman hijau yang ada di sekitar Anda lalu tarik nafas dalam-dalam, pejamkan mata bila perlu, hembuskan dan Anda akan mendapatkan perasaan yang lebih tenang daripada sebelumnya. Yakinkan pada diri bahwa Anda kuat menghadapi semua permasalahn yang ada.

2. Berolahraga

Ini merupakan bentuk cara menghilangkan stres yang tergolong sebagai pilihan yang cerdas. Bagaimana tidak? Olahraga bisa menambah kebugaran tubuh Anda karena peredaran darah yang semakin lancar hingga tubuh semakin sehat dan terhindar dari berbagai penyakit. Selain itu, ini juga merupakan cara yang ampuh untuk mengatasi stres. Tubuh akan menjadi bugar dan stres yang Anda alami pun akan hilang.

3. Mendengarkan musik

Musik juga merupakan cara yang ampuh untuk mengatasi stres. Dengan mendengarkan musik favorit, maka perasaan Anda akan lebih nyaman, tenang, sehingga lama kelamaan stres yang Anda alami pun berkurang bahkan hilang.

4. Lepaskan sejenak rutinitas

Stres yang Anda alami mungkin juga karena rutinitas harian Anda yang monoton, seperti kerja, mengurus rumah dan mengulang hal monoton lainnya. Hal tersebut tentu akan membuat Anda merasa jenuh yang dapat memicu terjadinya stres. Salah satu cara menghilangkan stres adalah dengan sesekali melepaskan sejenak rutinitas harian Anda untuk menikmati sesuatu hal yang Anda inginkan seperti berbelanja, nonton film, atau hal menyenangkan lainnya. Dengan demikian, perasaan Anda akan lebih segar dan stres pun hilang hingga Anda kembali siap menjalani rutinitas sehari-hari.

5. Lakukan hobi

Menjalani hobi juga bisa menjadi salah satu cara menghilangkan stres. Dengan melakukan hal-hal yang Anda sukai, seperti memancing, memasak, mendaki gunung, dan lain sebagainya tentu akan membuat pikiran dan hari merasa senang. Dengan begitu, stres akan pergi dari kehidupan Anda.

6. Meditasi atau yoga

Cara menghilangkan stres satu ini akan membantu menenangkan pikiran dan perasaan Anda, menyelaraskan emosi dan pikiran sehingga lebih terkontrol. Dengan melakukan meditasi ataupun yoga, maka Anda akan semakin tenang sehingga amarah akan terkontrol dan terhindar dari stres.

7. Bercerita/curhat kepada orang terdekat

Cara menghilangkan stres selanjutnya adalah dengan menceritakan segala unek-unek yang Anda rasakan kepada seseorang yang dipercaya. Hal ini akan membantu Anda melepaskan beban pikiran yang dialami. Dengan bercerita pada seseorang, perasaan akan menjadi lebih lega dan bisa jadi seseorang tersebut dapat memberikan solusi terbaik yang tidak pernah terpikirkan oleh Anda sebelumnya.

8. Beristirahat atau tidur

Stres bisa jadi disebabkan karena kelelahan dalam melakukan aktivitas. Cara menghilangkan stres lainnya adalah dengan beristirahat atau tidur sehingga ketika bangun nanti, Anda akan segar kembali dan siap untuk menjalani rutinitas. Yang perlu diingat adalah, istirahatlah dengan cukup karena terlalu banyak istirahat pun juga akan membuat Anda lemas.

9. Tertawa

Dengan tertawa semua beban pikiran seakan terlepas. Tertawa memang salah satu cara menghilangkan stres yang tepat. Tertawa akan membuat Anda bahagia. Tontonlah film komedi/kartun atau membaca komik lucu untuk memicu Anda agar dapat tertawa lepas.

10. Pijat

Pemijatan yang benar akan membuat tubuh Anda rileks dan nyaman sehingga perasaan Anda akan semakin tenang. Luangkan waktu Anda sejenak untuk melakukan pijat tradisional ataupun bisa juga pergi ke tempat spa atau salon kecantikan. Pijatan lembut dengan minyak terapi serta aromaterapi akan membuat tubuh Anda lebih nyaman dan penat yang Anda rasakan akan hilang. Pijat merupakan salah satu cara menghilangkan stres yang menyenangkan. Bahkan, Anda pun dapat tertidur pulas ketika pemijatan saking nyamannya.

11. Berlibur

Cara menghilangkan stres yang menyenangkan lainnya adalah dengan berlibur. Mengunjungi tempat baru seperti pantai atau pegunungan membuat Anda akan terlepas sejenak dari rutinitas harian yang dapat menyebabkan stres. Melihat birunya air laut atau hijaunya pengunungan akan membuat Anda lebih rileks dan tenang.

12. Berserah diri

Hal yang harus Anda lakukan ketika mengalami stres adalah dengan berserah diri. Serahkanlah dan ceritakan segala permasalahan yang Anda alami kepada-Nya. Yakinlah bahwa setiap kesulitan yang Anda alami akan ada jalan keluar terbaik. Dengan berserah diri pula akan membuat hati Anda semakin tenang dan nyaman sehingga siap menghadapi segala permasalahan yang ada. Ini merupakan cara menghilangkan stres terbaik.

Stres memang tak bisa kita hindari. Dalam menjalani hidup, memang akan ada banyak sekali rintangan dan permasalahan yang menghadang. Dari anak-anak hingga orang tua pasti pernah dan mungkin sedang mengalaminya, walaupun dengan kadar stres yang berbeda-beda. Untuk itu, usahakanlah agar selalu bahagia, jalani rutinitas dengan gembira, hadapi segala sesuatu dengan pikiran positif agar terhindar dari beban pikiran berat yang dapat menimbulkan stres. Lakukan berbagai hal positif sebagai cara Anda untuk mengatasi stres.

Janganlah melakukan hal-hal yang tidak terpuji dan negatif sebagai pelarian, seperti dengan mengonsumsi minuman keras, obat terlarang, ataupun hal negatif lainnya. Cara-cara demikian bukan merupakan suatu cara menghilangkan stres yang benar. Bukan sehat alami yang Anda akan dapatkan, justru malah penyakit yang akan datang menghampiri.

Faktor Penyebab dan 12 Cara Menghilangkan Stres Dengan Cepat
5 (100%) 2 votes

Aneka Cara Kesehatan

« Previous Post
Mengenal Lebih Dalam Cara Menghilangkan Kutil
Mengenal Lebih Dalam Cara Menghilangkan Kutil

Related Post

  • Mengenal Lebih Dalam Cara Menghilangkan Kutil

    Kutil adalah salah satu jenis penyakit kulit yang cukup

  • 9 Upaya Cara Menghilangkan Keputihan Pada Wanita

    Bagi kaum wanita pasti pernah menjumpai namanya keputihan. Keputihan

  • 8 Cara Menurunkan Berat Badan Dengan Cepat dan Tepat

    Mempunyai berat body ideal bahkan bentuk badannya juga proporsional

Source : Paramudi

Artikel Informasi Kesehatan Lainnya :

0 comments:

Post a Comment

Scroll to top